Daftar Blog Saya

Jumat, 23 September 2011

Mengenal HTML

HTML (HyperTex Markup Language) adalah standar informasi yang berbasis hypertext yang dipakai di web. Berdasarkan standar inilah Web Browser bisa memahami isi suatu dokumen yang berasal dari web server. HTML bekerja dengan menggunakan HTTP (HyperText Transfer Protocol), yaitu protokol komunikasi yang memungkinkan web server berkomunikasi dengan web browser. Kode HTML berupa sebuah berkas teks dengan akhiran berupa .HTML, .html, .HTM, atau .htm.

HTML atau Hypertext Markup Language adalah protokol/media yang digunakan untuk mentransfer data atau document dari web server ke browser, seperti Internet Explorer, Netscape Navigator, NeoPlanet, dll. Karena HTML inilah kita dapat menjelajah internet dan melihat halaman web yang menarik untuk menambah wawasan dalam berbagai aspek.

Sekarang ini di pasaran terdapat banyak Aplikasi HTML (software untuk membangun atau mendesain halaman web). Misalnya Macromedia Dreamweaver,  MS FrontPage . Tetapi tanpa mengetahui dan mempelajari dasar-dasarnya sungguh tidak mudah untuk memperoleh hasil yang optimal.
Mengapa ? Karena walaupun software-software tersebut semakin canggih dan menawarkan kemudahan dalam membuat halaman web, tetapi biasanya seseorang masih perlu untuk mengedit halaman web tersebut secara manual. Terutama untuk halaman web yang sangat komplek.